Atom dan Nuklir mempunyai pengertian yang sama. Menurut ilmu kosmologi atom atau nuklir adalah bagian terkecil dari semua benda, baik benda padat, cair maupun gas. Atom terdiri atas inti atom dan elektron (bermuatan listrik negatif) yang berputar mengelilinginya. Sedangkan inti atom terdiri atas proton-proton yang bermuatan listrik positif dan netron-netron yang tidak bermuatan, selanjutnya kedua partikel itu di sebut dengan Nukleon atau penyusun inti. Massa sebuah atom dipusatkan pada bagian sangat kecil yang terdapat di tengah-tengah atom yang disebut inti atom. Pada muatan-muatan listrik sejenis terdapat gaya tolak-menolak coulomb. Gaya tolak menolak antara proton-proton dalam inti akan mendesak proton-proton keluar dari inti. Antara nukleon-nukleon di dalam inti juga terdapat gaya tarik (gravitasi), tapi gaya ini jauh lebih kecil dari gaya tolak-menolak coulomb. jadi supaya nukleon-nukleon tetap terikat dalam inti nuklir kita perlu mengasumsikan adanya gaya ke-3 di antara para nukleon yang mampu mengatasi gaya tolak-menolak coulomb. Gaya ke-3 itu disebut gaya ikat inti atau gaya nuklir.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar